You need to enable javaScript to run this app.

WUJUDKAN GENERASI BERLIAN SMANDUNG KEMAS MPLS JADI MENYENANGKAN

  • Kamis, 20 Juli 2023
  • humas smandung
  • 0 komentar
WUJUDKAN GENERASI BERLIAN SMANDUNG KEMAS MPLS JADI MENYENANGKAN

Kedungwuni- SMA Negeri 1 Kedungwuni menggelar kegiatan MPLS yang dilaksanakan mulai hari Senin sampai Kamis, tanggal 16-18 Juli 2023 dan diikuti oleh 360 siswa kelas X (sepuluh). MPLS tahun ini dikemas berbeda dari tahun sebelumnya. Jika dalam tahun sebelumnya lebih dititik beratkan pada kepadatan materi dengan sistem lama, MPLS kali ini dikemas dengan lebih menyenangakan. Calon peserta didik diajak mengenal lingkungan sekolah dengan berbagai strategi menyenangkan dan tidak monoton dilakkan di dalam ruangan. Hal Ini dilakukan agar tujuan MPLS dapat mengena dan tercapai dengan optimal.

MPLS bertujuan untuk mengenalkan berbagai wawasan mengenai lingkungan sekolah, menumbuhkan motivasi, dan mengetahui potensi siswa sehingga dapat mewujudkan perilaku positif. Hal ini seperti disampaikan oleh Ibu Cici Hartijah selaku wakil kepala sekolah bidang kesiswaan.

“MPLS dibutuhkah untuk mengenalkan wawasan lingkungan sekolah kepada peserta didik. Hal ini penting mengingat kita sebagai pendidik harus menumbuhkan motivasi belajar siswa, mengetahui potensi mereka agar dapat berkembang secara maksimal, dan tentu saja akan berdampak pada perkembangan perilaku positif siswa”. Ungkapnya.

Kegiatan MPLS di SMA Negeri 1 Kedungwuni tidak hanya sekadar menyampaikan tentang wawasan ligkungan, namun mereka juga mendapat pengetahuan tentang etika pergaulan, mempraktikan gaya hidup sehat dengan membawa bekal bergizi, sarapan bersama dan minum obat penambah darah, diajak untuk kritis melalui forum diskusi, belajar percaya diri dengan menyampaikan pendapat Selain itu, untuk mereka juga dibebaskan untuk berkreasi dalam acara pentas seni di hari terakhir MPLS.

Bagikan artikel ini:

Beri Komentar

.

- -

Assalamu'alaikum wr.wb. Puji syukur kepada Allah SWT, Tuhan Yang Maha Esa yang telah memberikan rahmat dan anugerah-Nya sehingga Website...

Berlangganan